Pengolahan Limbah Pelepah Pisang Terfermentasi Sebagai Alternatif Pakan Konsentrat Ternak Sapi Di Sanjaya Farm

Authors

  • Aidil Afriansyah Institut Teknologi Sumatera, Lampung Selatan, Indonesia
  • Zunanik Mufidah Institut Teknologi Sumatera, Lampung Selatan, Indonesia
  • Sabar Institut Teknologi Sumatera, Lampung Selatan, Indonesia
  • Lathifa Putri Afisna Institut Teknologi Sumatera, Lampung Selatan, Indonesia
  • Fajar Paundra Institut Teknologi Sumatera, Lampung Selatan, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.58266/jpmb.v1i3.37

Keywords:

Fermentasi, Konsentrat Pakan ternak, Limbah Pelepah Pisang

Abstract

Sanjaya Farm bergerak pada bidang peternakan sapi potong. Mulia farm terletak di Jl. Pulau Singkep Sukabumi, Bandar Lampung yang berjarak ± 7.3 Km dari Institut Teknologi Sumatera. Sanjaya Farm memiliki 20-30 sapi potong. Kendala yang dimiliki adalah dengan rantai pasok kebutuhan pakan yang masih dirasa kurang optimal. Sejauh ini pakan ternak pada mitra masih menggunakan singkong dan cocopeat, Kebutuhan rata rata pakan konsentrat perhari adalah 60-120 kg/hari. Sehingga dalam program ini kami menawarkan untuk memanfaatkan limbah pelepah pisang terfermentasi sebagai alternatif pakan konsentrat ternak sapi. Tujuan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan masyarakat dengan memanfaatkan limbah pelepah pisang dapat dijadikan sebagai alternatif pakan konsentrat ternak sapi menjadi sumber pakan bernutrisi tinggi, Kegiatan telah diaksanakan di lokasi mitra, pelaksanaan kegiatan minimal dua kali hingga pendampingan. Hasil kegiatan diikuti oleh 16 peserta pengabdian masyarakat menunjukkan hasil dimana dari 5 pertanyaan. 14 orang sudah memahami limbah pelepah pisang terfermentasi sebagai alternatif pakan dan manfaat pakan konsentrat bagi kesehatan ternak. Hasil ini menunjukkan peningkatan sebesar 75% dari hasil pretest.

References

Assegaf, F. 2009. Prospek produksi bioetanol bonggol pisang (Musa paradisiaca) menggunakan metode hidrolisis asam dan enzimatis. Universitas Jenderal Soedirman. Purwokerto

Hutwan S., Hamzah., 2019. Prospek Pemanfaatan Limbah Batang Pisang dalam Mendukung Ekonomi Kreatif Masyarakat Ramah Lingkungan. Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, Vol. 3 Hal 27-34

Lis N., 2012. Pemanfaatan Batang Pisang (Musa sp.) Sebagai Bahan Baku Papan Serat Dengan Perlakuan Termo-Mekanis. Jurnal Penelitian Hasil Hutan Vol. 30 No. 1 Hal 1-9

Rahman, H. 2006. Pemanfaatan Pulp dari Batang Pisang Uter (Musa paradisiaca Linn. Var uter) Pascapanen dengan Proses Soda. Skripsi. Fakultas Kehutanan. Yogyakarta ; UGM.

Umbang A. R., Nibras K. L., Sry Y. P. 2022. Pelatihan Pembuatan Pakan Alternatif dari Sisa Hasil Pertanian. Jambura Journal of Husbandry and Agriculture Community Serve (JJHCS). Vol. 1 No 2.

Downloads

Published

2023-02-03
Abstract Views: 499 Times || PDF Download : 503 Times